Islam Pedoman Hidup: Jangan Jadikan Kekurangan Materi, Sebagai Alasan Untuk Tidak Menuntut Ilmu Agama…

Rabu, 09 Maret 2022

Jangan Jadikan Kekurangan Materi, Sebagai Alasan Untuk Tidak Menuntut Ilmu Agama…

 


Lihatlah sepanjang sejarah Islam, mayoritas ulama saat menuntut ilmu; Keadaannya miskin dan kekurangan.

Karena biasanya orang yang miskin dan kurang, akan memiliki keprihatinan yang lebih dalam menjalani hidup.. Biasanya merekalah yang mau bekerja keras dengan tulus, sehingga wajar bila mereka mendapatkan hasil lebih.

Jika potensi itu disalurkan untuk menuntut ilmu agama, maka hasilnya akan luar biasa.

Karena itulah, Imam Syafii -rohimahulloh- mengatakan:

Orang yang paling mampu dalam menuntut ilmu (agama) adalah mereka yang fakir.’

[Manaqibusy Syafi’i, karya Al-Aabiri: 82]

_______

Musyaffa’ Ad Dariny,  حفظه الله تعالى

====

Share Ulang: