Islam Pedoman Hidup: Bersyukur

Kamis, 15 Oktober 2015

Bersyukur

Seharusnya kita senantiasa bersyukur kepada Allah ta’ala hidup di tempat yang kita bisa mengerjakan kewajiban syari’at shalat secara leluasa. Masjid pun bukan merupakan barang yang langka didapat. Salah satu bentuk ungkapan rasa syukur kita adalah semakin menjaga ibadah shalat yang kita kerjakan. Sungguh sangat patut disesalkan, banyak di antara kita lalai atas limpahan nikmat ini. Betapa banyak saudara kita di sana yang ingin hidup seperti kita........... Lihat video berikut :

Kesehatan lebih dapat dihargai bagi mereka yang sedang sakit.
Meskipun kita tidak pernah merasakan hidup di negeri kuffar, dengan melihat realitas di atas, sudah selayaknya kita hargai kenikmatan hidup di tengah mayoritas Islam hingga kita dapat beribadah dengan leluasa. Celaan apapun yang kita timpakan ke negeri kita, niscaya kita masih lebih ingin tinggal di dalamnya daripada di negeri yang tampak pada video di atas.
بَلِ اللَّهَ فَاعْبُدْ وَكُنْ مِنَ الشَّاكِرِينَ
“Karena itu, maka hendaklah Allah saja kamu sembah dan hendaklah kamu termasuk orang-orang yang bersyukur” [QS. Az-Zumar : 66].
يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوبِ، ثَبِّتْ قَلْبِي عَلَى دِينِكَ
“Wahai Dzat yang Maha Membolak-balikkan hati, teguhkanlah hatiku di atas agama-Mu”.
[abul-jauzaa’ – wonokarto, wonogiri].